IPS KELAS 9: DINAMIKA PENDUDUK DI ASIA

 

Teman-teman kita mengulang sekaligus memperdalam ya…

Dinamika penduduk kan sudah dipelajari di kelas 7. Soal masalah kependudukan, dari mulai angka kelahiran, kematian, perpindahan penduduk, kesejahteraan, kemiskinan, dll.

Sekarang malah kita bicarakan dinamika penduduk di Asia…

 Affirmative Action: A Complicated Issue for Asian-Americans - The New York  Times

Dinamika Penduduk Asia

Asia adalah benua yang pertambahan penduduknya paling cepat. Dalam 10 tahun, penduduk Asia bertambah 476 juta jiwa (2005 ke 2015)

Benua ini adalah benua paling banyak dihuni manusia, yaitu 4,6 milyar jiwa (60 persen warga dunia tinggal di Asia)

 World Population Day 2018: How many people can the earth sustain - News  Nation English

Ingat juga teman-teman, peringkat 5 besar penduduk dunia sudah berubah ya...

Empat negara asia berada di posisi 5 besar. Berikut peringkatnya:

1. Cina (Jumlah penduduk sekitar 1,44 milyar orang)

2. India (1,38 milyar)

3. Amerika Serikat  (331 juta)

4. Indonesia (274 juta)

5. Pakistan (221 juta)

 Asia quality focus - secure your import Asia quality focus does quality  control, factory audit and laboratory testing in China, India, Pakistan,  Taiwan, Vietnam…

Kemudian dari komposisi penduduk berdasarkan usia, penduduk Asia terbagi menjadi:

  25% Usia dibawah 15 tahun

  67% Usia 15-64 tahun

    8% Usia diatas 65 tahun

Artinya, mayoritas penduduk Asia ada di usia produktif. Apa sih usia produktif?

 

Usia produktif adalah rentang usia yang dianggap sudah mampu menghasilkan barang maupun jasa.

 Sau bàn thắng siêu phẩm, Quang Hải lọt top 10 cầu thủ xuất sắc nhất vòng  bảng Asian Cup 2019

Kualitas penduduk Asia ternyata bervariasi mengacu ke HDI. Apalagi tuch HDI? HDI itu

Human Development Index (HDI) atau Indeks Pembangunan Manusia (IPM) adalah pengukuran perbandingan dari harapan hidup, melek huruf, pendidikan, pendapatan, dan standar hidup untuk semua negara di seluruh dunia.

India Rises One Spot To 129 In Human Development Index

Di Asia yang HDI-nya tinggi: Jepang, Korea Selatan, Singapura, Brunei, china dan Saudi Arabia

HDI-nya sedang:  Indonesia

HDI-nya rendah: Nepal

 

Nah sekarang kita lihat berdasar ras-nya ya….

Secara garis besar, ada tiga ras utama  di Asia yaitu Ras Mongoloid, Ras Kaukasoid, dan Ras Negroid.  Berikut penyebarannya…

Physical Features of Major Races

1.  Asia Utara dan Asia Tengah mayoritas adalah ras Kaukasoid atau ras Europoid.

 Pin on tajik

2.  Asia Timur dan Asia Tenggara sebagian besar adalah ras Mongoloid (asiatic mongolid dan malayan mongoloid)

7 Idol Korea yang Puasa Ramadan, Siapa Saja Mereka?

Team of South Korea in line up during the 2002 FIFA World Cup match... News  Photo - Getty Images

 Malays (ethnic group) - Wikipedia

 

3. Asia Selatan bagian tengah didominasi ras Kaukasoid

4.  Asia Selatan bagian selatan didominasi ras Negroid, misalnya suku bangsa Dravida di India Selatan dan Srilanka..

 

India_Saheer Sheikh Arjuna | WIRO NyöbaMôtö

 Indian People-friendly and acceptable of Foreigners | IKAN Relocations

5.   Asia  Barat  (Timur  Tengah)  bagian  selatan,  khususnya  negara-negara  di  Semenanjung  Arab (Yaman, Oman), didominasi ras Negroid

6.   Asia Kecil, Asia Barat (Timur Tengah) bagian utara didominasi ras Kaukasoid/Europoid dan ras Negroid.


Arab girls ❤️ shared by PROUD TO BE A LIBYAN on We Heart It

 

Asia juga menjadi tempat lahirnya agama-agama besar di dunia, seperti Hindu, Sikh, konfusianisme, Taoisme, Shinto, Buddha, Islam, Kristen, dan Yahudi (Judaism). 

MUM online course on world religions

 

Selain itu, Benua Asia juga kaya bahasa. Sebagain negara Asia memiliki lebih dari satu bahasa asli atau pribumi. Contohnya Indonesia terdapat sekitar 600 bahasa asli atau daerah, terus Filipina terdapat 100 bahasa daerah, dan India punya 1.683 bahasa daerah.

Thank You Love Heart Word Cloud In Different Languages, Concept.. Royalty  Free Cliparts, Vectors, And Stock Illustration. Image 107881819. 

 

SOAL REVIEW 

1. Mesir adalah negara Afrika di bagian....

2. Terusan di Mesir yang menjadi jalur laut singkat dari Eropa ke Asia adalah...

3. Mesir memiliki 2 musim yakni...

4. Sebutkan 4 negara Asia yang termasuk lima besar penduduk terbesar di dunia!

5. Berdasarkan komposisi penduduk, mayoritas usia penduduk Asia ada di usia...

6. Berdasarkan HDI, negara Asia yang termasuk HDI sedang dan rendah adalah..

7. Orang Asia Timur dan Asia Tenggara sebagian besar adalah ras...

8.  Negara yang memiliki 1683 bahasa daerah adalah...

 

 


Komentar