IPS kelas 7: Potensi Sumber Daya Alam Indonesia



Baik teman-teman, Pa Danni akan ajak mengenal Sumber Daya Alam Indonesia ya…

Ada yang tahu apa itu Sumber Daya Alam (SDA)??
SDA itu semua materi yang ada di alam yang dapat digunakan untuk kepentingan manusia.

Untuk kali ini kita bahas Sumber Daya Hutan dan Sumber Daya Tambang

    

Pertama, Sumber Daya Hutan.

Hutan Indonesia luasnya kurang lebiih 94,1 juta hektar. Sekitar 50,1 persen dari luas  daratan Indonesia. Luasnya terus berkurang dari tahun ke tahun.

Di Indonesia, terdapat hutan hutan tropis. Namun, hutan hujan tropis rentan terhadap kerusakan. Karenanya, kita harus merawat hutan kita. Bukan malah merusak dan menebangnya hingga habis.

King of the jungle – WWF-Australia - WWF-Australia

Hutan punya banyak manfaat. Diantaranya.

1. Penghasil oksigen. Hutan disebut paru-paru dunia sebab banyaknya tumbuhan di hutan artinya menghasilkan oksigen dan udara sehat bagi manusia.

2. Hasil hutan dimanfaatkan untuk berbagai keperluan manusia. Contohnya  kayu dan bambu dipakai untuk bahan pembuatan perabotan atau perkakas

3. Sumber bahan obat-obatan. Misalnya tanaman, akar atau madu hutan ampuh untuk mengobati sejumlah penyakit.

4. Sumber bahan pangan, misalnya buah-buahan dan binatang buruan.

17 Amazing Facts About Indonesia Rainforest - FactsofIndonesia.com 

Contoh hasil hutan:

Kayu jati, kayu meranti, rotan, kayu cendana untuk perabotan, kacang-kacangan, biji, jamur, madu, kayu manis, karet, ginseng

 Kayu Jati adalah Bahan Terbaik untuk Pembuatan Furniture - CustomMebel.com


 

Kedua, Sumber Daya Tambang

Sumber daya tambang adalah segala sesuatu yang terkandung di perut bumi yang dimanfaatkan manusia.

 

Contoh Sumber Daya Tambang:

1. Minyak Bumi dan gas

Minyak bumi digunakan untuk bahan bakar kendaraan, mesin industri, maupun usaha rumahan. Gas untuk keperluan rumah tangga (Elpiji, tabung gas)

 tambang-minyak-bumi-lepas-pantai

Ini Daftar Lengkap 101 SPBU yang Jual Pertalite - Bisnis Liputan6.com

Tambang minyak bumi terdapat di daerah Aceh, Riau dan Muara Enim, Wonokromo, Surabaya, Cepu, Cilacap, dan Majalengka, Jatibarang.

 

2. Batu Bara

Batu bara digunakan untuk bahan bakar usaha rumahan kecil, pengganti kayu, dan bahan bakar industri pembangkit listrik tenaga uap (PLTU). 

 tambang-batu-bara-di-indonesia

Tambang batubara terdapat di Sarolangun di Propinsi Jambi


3. Timah

Timah digunakan untuk bahan baku industri. Jika sudah diolah dapat digunakan sebagai kaleng makanan, pelapis besi agar tidak berkarat dan dalam bentuk lembaran, timah digunakan sebagai pembungkus permen, coklat hingga rokok.

Alasan Mengapa Coklat Kemasan Dibungkus Alumunium Foil Berlapis Kertas 

 

Tambang timah terdapat di provinsi Bangka Belitung, Provinsi Riau, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tenggara serta Cilegon, Banten.

 

4. Bijih Besi

Biji-biji besi kecil yang diolah menjadi bongkahan besi dapat dicetak sesuai kebutuhan. Misalnya pagar rumah, baja ringan untuk atap, rangka sepeda, 

Ekor Panjang Rangka Sepeda Lemak Sepeda Ban 26x4.0 26 Inch Sepeda  Helikopter - Buy 26 Inch Sepeda Helikopter,Sepeda Ban 26x4.0 Panjang Ekor  Sepeda Bingkai Product on Alibaba.com

Tambang bijih terdapat di daerah Cilacap, Lampung, dan Pulau-pulau kecil sekitar Pengolahan biji besi di Indonesia dilakukan oleh PT Krakatau Steel yang terletak di Cilegon.

 

5. Bijih Emas

Emas termasuk tambang utama yang cadangan kekayaan suatu negara. Emas dibuat menjadi perhiasan dengan nilai jual yang sangat tinggi. Bahkan, harganya tidak pernah mengalami penurunan dan cenderung terus menanjak.

  Could Gold Reach $7,000 by 2030?

Tambang emas terdapat di daerah Papua yang dikelola oleh PT Freeport, di Kalimantan Barat tepatnya di Sambas, Sulawesi tepatnya di Bolaang Mongondow dan di Bengkulu yang bertempat di Rejang Lebong, Pongkor, Jawa Barat dan Cibaliung, Banten.

 

6. Tembaga

Tembaga dimanfaatkan dalam pembuatan alat listrik seperti kabel, pembuatan kapal laut hingga dipakai untuk pipa air. Di Indonesia pertambangan tembaga banyak terdapat di daerah Papua yang pengolahannya dilakukan juga oleh PT Freeport.

 22 Fakta Menarik tentang Tembaga & Kawat Tembaga

 

7. Nikel

Nikel adalah logam yang dalam penggunaannya banyak dicampur dengan besi agar menjadi tahan karat dan menjadi baja, dicampur dengan tembaga 

Jual Uang Koin 1000 Angklung Mahar - Kab. Sidoarjo - Wachid CELL | Tokopedia

 

 REVIEW

Jawab pertanyaan berikut! Kerjakan di buku folio kalian ya..


1. Tuliskan 3 manfaat hutan yang kamu ketahui!

2. Sebutkan 4 contoh hasil hutan dan kegunaannya (lihat aja dari manfaat ya...)

Misalnya: 1. kayu jati, untuk membuat perabotan rumah tangga (lemari, meja, dll)


3.  Sebutkan 4 contoh sumber daya tambang!

4.  Sebutkan manfaat (kegunaan) Batubara!

5.  Sebutkan manfaat (kegunaan) Timah!

 

Komentar