PPKn Kelas 9: Perjuangan Mempertahankan Kemerdekaan (2)

Assalamu'alaikum...

Image result for GIF pahlawan

 

Temen-temen, setelah Indonesia memproklamasikan kemerdekaan, tak lantas Indonesia terbebas dari penjajahan. Belanda yang membonceng sekutu, ingin kembali berkuasa. Selain pertempuran Surabaya, terjadi pertempuran di berbagai wilayah di Indonesia. 

Yuk dibaca...Sejarah nih.... 

 


PERTEMPURAN MEDAN AREA.

Image result for pertempuran medan area

Pertempuran Medan area berawal dari kedatangan pasukan sekutu pada 9 Oktober 1945 di Sumatera Utara. Pasukan itu dipimpin oleh Brigadir Jenderal T.E.D Kelly. Pada tanggal 13 Oktober 1945, barisan pemuda dan TKR bertempur melawan Sekutu dan NICA dalam upaya merebut dan mengambil alih gedung-gedung pemerintahan dari tangan Jepang. Inggris mengeluarkan ultimatum kepada bangsa Indonesia agar menyerahkan senjata kepada Sekutu. Ultimatum ini tidak pernah dihiraukan.Pada tanggal 10 Desember 1945, Sekutu dan NICA melancarkan serangan besar-besaran terhadap Kota Medan. Serangan ini menimbulkan banyak korban di kedua belah pihak. 

 

 

BANDUNG LAUTAN API 


Image result for bandung lautan api

Pasukan Inggris tiba di Bandung pada tanggal 12 Oktober 1945. Mereka menuntut agar semua senjata api yang ada di tangan penduduk diserahkan kepada mereka.  Inggris menyampaikan ultimatum kepada Gubernur Jawa Barat agar Bandung Utara dikosongkan oleh penduduk Indonesia, termasuk pasukan bersenjata. Kolonel Abdoel Haris Nasoetion selaku Komandan Divisi III TRI mengeluarkan perintah agar semua pegawai dan rakyat sebelum pukul 24 harus meninggalkan kota Bandung. Tetapi, ada kalimat berikutnya, dan membumihanguskan kota Bandung yang ditinggalkannya, serta menyerang kedudukan-kedudukan musuh di utara Bandung. 

 Image result for pokok-pokok gerilya nasution

Bandung sengaja dibakar oleh TRI dan rakyat setempat dengan maksud agar Sekutu tidak dapat menggunakan Bandung sebagai markas strategis militer.  Pertempuran yang paling besar terjadi di Desa Dayeuhkolot, sebelah selatan Bandung, di mana terdapat gudang amunisi besar milik Tentara Sekutu. Dalam pertempuran ini Muhammad Toha dan Ramdan, dua anggota milisi BRI (Barisan Rakjat Indonesia) terjun dalam misi untuk menghancurkan gudang amunisi tersebut. Muhammad Toha berhasil meledakkan gudang tersebut dengan dinamit.  Sejak saat itu, kurang lebih pukul 24.00 Bandung Selatan telah kosong dari penduduk dan TRI. Tetapi api masih membubung membakar kota, sehingga Bandung pun menjadi lautan api. Peristiwa ini mengilhami lagu Halo, Halo Bandung.

 

PALAGAN AMBARAWA

Pada tanggal 20 Oktober 1945, tentara Sekutu di bawah pimpinan Brigadir Bethell mendarat di Semarang dengan maksud mengurus tawanan perang dan tentara Jepang yang berada di Jawa Tengah.
Namun, ketika pasukan Sekutu dan NICA telah sampai di Ambarawa dan Magelang untuk membebaskan para tawanan tentara Belanda, para tawanan tersebut malah dipersenjatai sehingga menimbulkan kemarahan pihak Indonesia. Insiden bersenjata timbul di kota Magelang, hingga terjadi pertempuran. Dalam pertempuran di Ambarawa, Letnan kolonel. Isdiman gugur. Sejak gugurnya Letkol. Isdiman, Komandan Divisi V Banyumas, Kolonel Soedirman (Jendral Sudirman) langsung turun ke lapangan untuk memimpin pertempuran. 

Image result for palagan ambarawa

Pada12 Desember 1945, Pertempuran berkobar di Ambarawa. Satu setengah jam kemudian, jalan raya Semarang-Ambarawa dikuasai oleh kesatuan-kesatuan TKR. Pertempuran Ambarawa berlangsung sengit. Setelah bertempur selama 4 hari, pada tanggal 15 Desember 1945 pertempuran berakhir dan Indonesia berhasil merebut Ambarawa dan Sekutu dibuat mundur ke Semarang. Kemenangan pertempuran ini kini diabadikan dengan didirikannya Monumen Palagan Ambarawa dan diperingatinya Hari Jadi TNI Angkatan Darat atau Hari Juang Kartika. 


PERANG GERILYA

Bangsa Indonesia pernah menjalani perang gerilya pada masa mempertahankan kemerdekaan. Perang gerilya adalah perang dilakukan secara sembunyi-sembunyi dan berpindah-pindah dan menyerang secara tiba-tiba. Gerilaya umumnya dilakukan untuk menghadapi musuh yang lebih besar, lebih banyak secara personil dan lebih kuat secara persenjataan. Perang gerilnya dipimpin oleh Panglima Besar Jenderal Soedirman. Perang gerilya terjadi di Yogyakarta saat Agresi Militer Belanda II pada 1948. Pada waktu itu Yagyakarta menjadi ibu kota Indonesia setelah Jakarta dikuasai Belanda. Pada 19 Desember 1948, Yogyakarta mampu dilumpuhkan dan dikuasai pasukan Belanda.

Image result for sudirman ditandu

Ketika siasat Perang Gerilya dijalankan, Jenderal Sudirman mengalami sakit. Namun tidak ada kata menyerah dan kalah, Jenderal Sudirman tetap melalukan perlawanan. Jenderal Sudirman dan pasukannya harus keluar masuk hutan dan melewati jalur pedesaan. Sampai akhirnya saat kondisi kesehatan Jenderal Sudirman memburuk dan tidak kuat berjalan. Jenderal Sudirman harus ditandu. 


Image result for sudirman ditandu

Setelah perancanaan yang matang, 1 Maret 1949 pagi hari, serangan besar-besaran yang serentak dilakukan di seluruh wilayah Indonesia. Fokus utama penyerangan di ibu kota Indonesia, Yogyakarta. Pasukan Indonesia berhasil menguasai Kota Yogyakarta selama 6 jam. Peristiwa tersebut dikenal dengan Serangan Umum 1 Maret.

 

REVIEW 

1. Siapakah tokoh pejuang yang memerintahkan pengosongan kota Bandung dan pembumihangusannya sebagai siasat pertempuran?

2.Apa yang dilakukan Mohammad Toha dalam perlawanan terhadap sekutu di Bandung?

3. Lagu nasional apakah yang terinsprasi peristiwa pembumihangusan kota Bandung?

4. Siapakah yang gugur dalam pertempuran Ambarawa?

5. Mengapa tanggal  15 Desember diperingati sebagai Hari Juang Kartika (Hari jadi infanteri Angkatan Darat)?

6. Mengapa Indonesia melakukan taktik perang gerilya menghadapi Belanda? 

 7. Apa yang kamu ketahui tentang serangan umum 1 Maret 1949?

8. Nilai positif apa yang kamu bisa ambil dari perlawanan Jenderal Sudirman dalam perang gerilya di Yogyakarta?

 

 

 




Komentar